kota bandung memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal maupun nonlokal. kota bandung identik dengan suasananya yang dingin dan sejuk. tidak salah kalau banyak wisatawan yang ingin berekreasi dikota tersebut. tempat wisata dikota bandung yang paling populer yaitu puncaknya yang memiliki udara yang sejuk dan masih memiliki udara yang segar.
kembali lagi soal makanan, bandung memiliki salah satu makanan yang tidak ada di kota kota lain yaitu peuyeum. mungkin makanan itu sudah tidak asing lagi mendengar tentang makanan yang satu ini. makanan yang satu ini sering dijumpai di daerah daerah wisata di kota bandung. tidak usah bingung kalau memcari makanan yang satu,makanan yang sering dijajakan disekitar tempat oleh oleh dibandung.
Makanan khas bandung yang terkenal untuk oleh oleh
makanan khas bandung sebenarnya banyak sekali, tetapi saya akan menyebutkan 10 macam oleh oleh khas kota bandung. langsung saja kita bahas satu persatu.
peuyem merupakan makanan khas dari kota bandung yang dibuat dari bahan singkong. yang pembuatannya dengan cara ; siapkan singkong yang sudah bersih, kemudian rebus singkong sampai matang, lalu taburi singkong dengan ragi, kemudian diamkan ditempat tertutup selama 2-3 hari.
Surabi
Siapa yang tidak kenal makanan yang satu ini. surabi sudah merambah diseluruh kawasan indonesia terutama kota bandung. surabi itu sendiri terdiri dari beberapa macam dan disetiap daerah memiliki keunikan tersendiri. tapi surabi yang berasal dari bandung kali ini memiliki cita rasa yang berbeda dan lain dari yang lain.
Oncom
Mungkin makanan ini agak sedikit asing ditelinga kita. oncom ini terbuat dari bahan baku kacang yang difermentasi kemudian diolah menjadi berbagai macam olahan.
Piscok (pisang cokelat)
makanan yang satu terbuat dari bahan utama yaitu pisang. makanan yang satu rasanya sangat berbeda dari pisang pisang yang lain. karena pisang ini diolah dengan resep resep khas dari kota bandung.
Bandros
makanan yang satu memang cukup aneh ditelinga kita, tapi kalau kita sudah mencicipi makanan yang satu ini pasti teman akan terus ketagihan. karena bandros ini memiliki bentuk yang unik dan tentunya memiliki rasa yang nikmat.
Cireng (aci digoreng)
makanan ini sudah tidak asing lagi ditelinga kita. makanan ini sudah merambah diseluruh kota bandung dan bahkan sudah merambah sampai keluar bandung. sesuai dari namanya, makanan yang satu ini terbuat dari bahan baku aci yang kemdian digoreng.
Combro
siapa yang tida kenal makanan yang satu ini. makanan khas bandung yang memiliki rasa yang enak ini terbuat dari bahan baku oncom. sesuai dari namanya, oncom memiliki singkatan oncom di jero atau istilah oncom didalam.
Misro
misro terbuat dari bahan baku singkong yang kemdian dalamnya diberi isi beru gula merah yang sudah mencair. misro merupakan makanan khas bandung yang memiliki cita rasa yang manis.
wajit cililin
kuliner ini dibuat dari bahan baku ketan yang dibungkus dengan kulit jagung. yang unik dari makanan yang satu ini adalah bungkusnya. karena terbuat dari bahan kulit jagung yang sudah kering atau dalam bahasa jawa di sebut klobot.
Kripik setan
yang unik dari makanan yang satu ini adalah namanya. dikatakan kripik setan karena memmiliki rasa yang cukup pedas dan membuat kita ketagihan. makan ini sudah menjamur di seluruh daerah jawa barat dengan berbagai merk yang berbeda.
mungkin hanya itu yang bisa saya sampaikan. mungkin masih banyak lagi makanan khas dari daerah bandung. semoga bermanfaat, sampai jumpa di lain waktu.
mungkin hanya itu yang bisa saya sampaikan. mungkin masih banyak lagi makanan khas dari daerah bandung. semoga bermanfaat, sampai jumpa di lain waktu.
EmoticonEmoticon