Sedotan merupakan bahan sisa hasil dari kegiatan konsumsi yang rata rata bersumber dari daerah perkotaan yang rata rata jumlah penduduknya lebih banyak. Salah satunya berasal dari tempat sekolahan, yang dimana para pelajar membeli jajanan berupa minuman yang otomatis menggunakan sedotan. Tidak banyak pelajar yang peka terhadap lingkungan dan tidak berfikir bagaimana cara agar limbah sedotan ini dapat dimanfaatkan kembali walaupun memiliki fungsi yang berbeda dari fungsi aslinya.
Bahan dan alat ;
- Sedotan bekas
- Gunting
- Lem atau double tip
- Alat pemotong
Cara pembuatannya ;
- Karena bunga tulip yang akan kita buat berwarna ping, maka kita ambil sedotan yang berwarna ping
- Gunting sedotan secara bergerigi pada sisi sedotan seperti gambar no 1
- Tempelkan double tip pada salah satu sisi bagian dari sedotan tersebut seperti gambar no 2
- Gulung sedotan dimana bagian yang diberi double tip berada di bagian dalam seperti gambar no 3
- Berikan kelopak yang terbuat dari kertas berwarna kuning lalu berikan ditengah tengah bunga seperti gambar no 4
- Untuk lebih menarik buatlah beberapa bunga yang sama agar menjadi sekumpulan bunga tulip yang indah
- Letakkan bunga tersebut kedalam vas bunga yang terbuat dari botol bekas agar tampilannya lebih indah
Semoga artikel cara membuat kerajinan dari sedotan diatas dapat menginspirasi anda untuk mendaur ulang bahan bahan yang tidak terpakai sehingga bahan buagan tersebut tidak menjadi sampah masyarakat. Jika anda ingin memberikan saran ataupun kritik pada artikel saya silakan tulis pada komentar dibawah.
EmoticonEmoticon