Akhir akhir ini sudah banyak brand yang menyediakan beberapa produknya yang mempunyai RAM yang berkapasitas besar. dengan menggunakan android yang berkapasitas besar kita bisa leluasa menjalankan beberapa aplikasi tanpa mengalami force close. terutama pada anda yang suka bermain game yang memiliki ukuran yang sangat besar, tentunya game yang kita jalankan juga akan memakan banyak ram yang kita miliki. nahh oleh karena itu kita perlu menyediakan beberapa ruang kosong Ram pada saat bermain game yang memiliki ukuran besar.
sebelum menginjak beberapa cara untuk mengatasi force close, perlu kita ketahui bebera faktor yang dapat mengakibatkan force close. berikut ulasannya ;
- data aplikasi yang corrupt
- aplikasi masih dalam percobaan atau bisa disebut BETA
- aplikasi tersebut tidak berasal dari sumber resmi
- spesifikasi smartphone anda tidak cocok dengan aplikasi yang anda jalankan
- versi android kalian tidak mendukung aplikasi tersebut
- tidak ada ruang kosong Ram untuk aplikasi tersebut
nahh, setelah mengetahui beberapa faktor diatas, saatnya kita menuju cara mengatasinya. simak dengan baik baik.
- hidupkan koneksi internet anda, hal ini saya sarankan karena beberapa aplikasi perlu mengakses internet agar bisa berjalan dengan baik.
- cara yang kedua adalah "PAKSA BERHENTI APLIKASI", hal ini saya sarankan agar aplikasi yang anda gunakan bisa mengulang dari awal dalam pengoprasianya. setelah itu hapus data pada aplikasi, kemudian aktifkan kembali aplikasi tersebut. caranya masuk ke pengaturan >pilih aplikasi >klik aplikasi yang serin force close> klik paksa berhenti, kemudian hapus data> lalu aktifkan kembali.
- cara yang ketiga yaitu instal ulang aplikasi yang sering force close. hal ini bertujuan untuk memulihkan kembali data yang sudah rusak.
- update aplikasi yang sering force close. cara ini bisa anda lakukan melalui google play store.
- Factory reset android. factory reset merupakan tindakan menghapus semua data yang berada dalam smartphone kalian. cara ini tidak saya sarankan, karena cara ini bisa menghilangkan data aplikasi penting dalam smartphone anda.
- beli smartphone level dewa. yang saya maksud level dewa adalah smartphone yang memiliki spesifikasi diatas rata rata. hal ini sangat saya sarankan, jika anda menggunakan smartphone yang mempunyai spesifikasi tinggi, tentunya anda tidak akan merasakan yang namanya force close.
1 komentar:
Write komentarKamu bisa baca penyebab hp sering keluar sendiri dari aplikasi di sini Penyebab HP Sering Keluar Sendiri
ReplyEmoticonEmoticon